Minggu, 08 Maret 2015

Dengan DiskDigger, Tak Khawatir Hilang Data

Unknown     21.12    

Dengan DiskDigger, Tak Khawatir Hilang Data
Diana Narisyah Karlina 
KEBAYANG nggak sih, tiba-tiba foto atau file penting terhapus dari tablet gara-gara salah pencet? Anda pasti akan merasa panik dan bingung bagaimana cara mengembalikan file tersebut. Diana Narisyah Karlina (22), punya cara sendiri untuk “mengambil” kembali file dan foto-foto penting yang terhapus tanpa sengaja. 

Menurut mahasiswi Fakultas Hukum Unsyiah ini, Jika di PC/komputer, file yang ter-delete bisa diambil kembali (di-restore) dengan membuka folder recycle bin, di tablet atau mobile android juga bisa mengembalikan file-file yang terhapus.

dara kelahiran 1 Oktober 1993 yang biasa dipanggil Diana ini, mengatakan ada banyak aplikasi yang berperan sebagai “recycle bin” untuk perangkat Android. “Kalau yang saya tau ada tiga aplikasi  yang bisa didownload gratis dan sangat membantu untuk mengembalikan file yang terhapus,” kata Diana. Seperti dilansir SerambiTechno, Sabtu (7/3) kemarin.

Diana sendiri saat ini menggunakan aplikasi DiskDigger untuk mengatasi masalah ini. “Kerja aplikasi ini sangat mudah, pengguna tablet atau Android hanya perlu mendownload aplikasi ini dari Play Store tanpa harus menginstallnya,” ujar alumnus SMA 8 Banda Aceh itu.

Cara kerjanya, kata Diana, di menu awal akan tampil opsi memori card, pilih opsi tersebut dan kemudian tentukan file apa yang ingin diambil kembali, lalu tekan enter atau ok.

“Tetapi kekurangan aplikasi ini, kalau kita ingin mengembalikan banyak file dari berbagai ekstensi yang berbeda, seperti foto, musik dan video maka proses restore akan memakan waktu yang lebih lama,” tutur gadis yang hobi melukis ini.

Tapi setidaknya, dengan aplikasi itu Diana tak khawatir lagi jika data di tablet miliknya terhapus tanpa sengaja. Toh, semuanya bisa “ditarik” kembali. “Download saja satu dari aplikasi di atas, dan foto-foto atau file penting akan muncul lagi di android,” pungkas Diana.[]

 (serambinews.com)

0 komentar :

Redaksi menerima tulisan dari mahasiswa dan masyarakat umum bisa berupa opini, cerpen, puisi dan lain-lain. tulisan bisa di kirim ke email perspsycho@gmail.com disertai dengan identitas penulis.
© 2014-2015 PERSePSI POST.Designed by Bloggertheme9. Powered By Blogger